Oleh-Oleh Khas - Bandung memang tempat wisata yang terbilang sangat populer, lengkap dan penuh dengan pilihan. Tak hanya pilihan tempat tujuan wisata Bandung saat anda sedang berlibur, tapi juga ragam pilihan oleh-oleh yang bisa anda bawa pulang untuk buah tangan liburan anda di Bandung. Dari banyaknya pilihan oleh-oleh tersebut, berikut ini beberapa oleh-oleh khas Bandung yang bisa anda pilih!
Pisang Bollen Kartika Sari
Siapa yang tak mengenal Kartika Sari sebagai oleh-oleh khas Bandung? Bisa dibilang, pisang bollen Kartika Sari menjadi bukti sah bahwa anda baru saja dari berkunjung ke Kota Kembang tersebut. Toko Kartika Sari yang berpusat di JL H Akbar No.4 Kebon Kawung ini memang menyediakan berbagai varian rasa pisang bollen sejak tahun 1970-an. Macam-macam rasa yang dapat anda pilih antara lain adalah pisang bollen keju, cokelat atau juga durian. Meski sudah membuka cabang di beberapa kota besar, berbelanja langsung di pusat Kartika Sari tentu memberikan pengalaman yang berbeda!
Brownies Kukus Amanda
Jika anda penyuka brownies, maka saat berkunjung ke Bandung jangan lewatkan untuk memboyong Brownies Kukus Amanda ini sebagai oleh-oleh. Brownies kukus yang memiliki beragam varian rasa ini sudah menjadi salah satu paten yang identik dengan kota Bandung. Untuk mendapatkan Brownies Kukus Amanda yang asli, anda dapat langsung ke gerai pusat mereka di JL Rancaboleng No.29, Margahayu Raya. Selain itu, Brownies Kukus Amanda juga membuka beberapa cabang, diantaranya adalah JL Purwakarta Antapani dan JL Lengkong Besar. Namun jika anda malas mencari-cari, banyak pula pedagang eceran yang menjual Brownies Kukus Amanda ini di pinggiran jalan Kota Bandung. Namun disini mungkin anda akan mendapatkan harga Brownies Kukus Amanda yang berbeda dengan yang dijual di gerai. Satu hal lagi, perhatikan tanggal kadaluarsa kemasan jika anda membeli di pedagang eceran.
Picnic Roll Prima Rasa
Picnic Roll Prima Rasa merupakan salah satu bukti kreatifitas orang Bandung untuk membuat kuliner yang unik dan juga lezat. Picnic roll adalah makanan yang dibuat dari olahan daging cincang yang dibungkus dengan kulit pastry bersama dengan telur rebus. Kemudian makanan ini dimasak dengan cara dipanggang hingga kecoklatan. Untuk mendapatkan Picnic Roll Prima Rasa, anda dapat langsung ke Jalan Kemuning atau ke cabang mereka di Jalan Pasirkaliki. Pilihan rasa untuk Picnic Roll Prima Rasa adalah daging ayam dan daging sapi.
Peuyeum Bandung
Tak sulit untuk menemukan oleh-oleh khas kota Bandung yang terbuat dari singkong ini. Biasanya, kita bisa mendapati peuyeum khas Bandung ini dipajang di etalase toko pusat perbelanjaan oleh-oleh. Rasanya yang manis dan juga punya efek hangat bagi tubuh sangat cocok untuk dijadikan oleh-oleh, atau camilan saat anda menyelusuri tempat wisata di Bandung.
Pakaian Khas Distro dan Factory Outlet
Bandung juga terkenal dengan pusat fashion dan mode. Jadi tak heran jika di kota ini banyak bertebaran berbagai distro atau juga factory outlet. Di sini, anda dapat memborong berbagai barang fashion branded dengan harga murah untuk buah tangan atau untuk anda sendiri. Factory outlet di Bandung bisa anda temui di Jalan Riau, Jalan Dago atau Jalan Cihampelas.