Home » , , » Tempat Wisata Kuliner Di Kota Bandung

Tempat Wisata Kuliner Di Kota Bandung

Bandung memang sudah sangat populer sebagai kota tujuan wisata yang sangat menarik. Selain memang tempatnya indah dan memiliki udara yang sejuk, kota Bandung juga menawarkan banyak hal yang menarik. Salah satunya adalah ragam pilihan kuliner khas Bandung. Jika sedang berwisata ke Bandung dan ingin mencicipi beberapa kuliner yang ada, berikut ini sedikit referensi wisata kuliner Bandung yang bisa anda kunjungi.
foto : anekatempatwisata.com
Yoghurt Cisangkuy
Yoghurt cisangkuy adalah sebuah tempat yang menawarkan suasana untuk berkumpul sembari menikmati menu olahan yang sehat. Sesuai namanya, Yoghurt Cisangkuy menawarkan yoghurt sebagai menu sajian utama. Namun yoghurt yang disajikan disini ditawarkan dengan berbagai pilihan rasa dan dihiasi dengan irisan buah sesuai rasa yang dipesan. Varian rasa yoghurt juga cukup beragam, misalnya rasa strawberry, lecci, coklat atau juga anggur. Selain yoghurt, Yoghurt Cisangkuy juga menawarkan berbagai jenis snack seperti kentang goreng, batagor, somay dan lain-lain.

The Peak
The Peak adalah sebuah restoran yang terletak di ketinggian 1200 meter. Tepatnya, restoran The Peak berada di Jalan Desa Karyawangi, sekitar 40 menit dari kota Bandung. Di sini, anda dapat mencoba masakan menu barat dan lokal dengan varian harga yang beragam, mulai 20 ribuan hingga 500 ribuan. Untuk menu andalan, The Peak menawarkan ragam jenis steak yang menggugah selera. Jika anda mencari tempat makan yang romantis sembari menikmati kota Bandung di ketinggian, khususnya pada malam hari, maka The Peak bisa jadi pilihan.

Maja House
Maja house adalah restoran keluarga yang menawarkan makanan nikmat dengan pemandangan alam kota Bandung. Restoran yang selalu ramai saat akhir pekan ini juga menjadi favorit bagi pengunjung luar kota Bandung, seperti dari Jakarta dan sekitarnya. Untuk menu, pengunjung Maja House banyak yang menjadikan spaghetti dan steak sebagai makanan favorit mereka di restoran ini. Maja House sendiri terletak di Jalan Sersan Bajuri 72.

Nasi Kalong
Jika anda sedang mencari kuliner malam hari yang ramai dikunjungi orang Bandung, maka coba ke Nasi Kalong. Sesuai namanya, tempat makan ini memang buka mulai malam hari sekitar pukul 7 malam hingga dini hari. Menu favorit pengunjung Nasi Kalong adalah nasi hitam, yang merupakan beras merah yang dimasak dengan kluwek dan berbagai rempah. Namun jangan khawatir, untuk yang tidak menyukai beras merah ada pula menu nasi putih biasa. Untuk lauk, tersedia pula beragam jenis lauk yang dapat dipilih sendiri sesuai selera. Nasi Kalong sendiri terletak di Jalan RE Martadinata.
foto : hotspotbandung.com
Rumah Sosis
Meski sudah banyak terdapat di kota lain, namun tidak lengkap jika berkuliner di Bandung namun tidak singgah ke Rumah Sosis. Rumah Sosis Bandung adalah tujuan tempat wisata dan kuliner yang cukup lengkap, khususnya untuk keluarga. Disini, anda dapat menikmati berbagai jenis makanan dengan menu utama sosis sembari bermain di wahana yang disediakan. Selain olahan sosis, Rumah Sosis juga menyediakan makanan lain seperti nasi goreng, chicken katsu dan lainnya. Wahana-wahana yang ada di Rumah Sosis Bandung ini antara lain mini golf, kolam renang dan perahu sosis. Meski begitu, wahana tersebut tidaklah gratis.

Raja Rasa
Raja Rasa adalah restoran seafood dan masakan khas sunda yang terletak di JL Setra Ria. Selain makanan yang nikmat, Raja Rasa juga menghadirkan suasana yang menenangkan. Menu masakan yang disajikan sangat khas masakan seafood dan masakan sunda. Contohnya saja gurame bakar jimbaran, krapu saus kecap, sop iga atau bahkan tumis kangkung hotplate. Selain menu yang bisa dipesan per-item, ada pula menu yang memang sudah menjadi paket untuk sejumlah orang. Jadi anda diberi banyak pilihan untuk memesan disini.